Breaking News
recent

Pesona Bukit Hud Karangbolong


Rute Menuju Bukit Hud - Kebumen ternyata memiliki tempat yang begitu Indah selain deretan pantai berkarang seperti pantai Suwuk, Karangbolong, dan Patemon. Adalah Bukit Hud atau bisa disebut juga sebagai Bukit Uhud yang akhir akhir ini sedang ngehits di instagram dan media sosial lainnya. Bukit Hud ini merupakan bukit yang menjorok ke pantai dengan ketinggian sekitar 150 mdpl (meter di atas permukaan laut). Konsep wisata hampir mirip dengan Bukit maracah di Gunungkidul. Hanya saja, lokasi bukit hud yang cukup tinggi membuat view di spot ini begitu indah dan menakjubkan.


Pemandangan di atas Bukit Hud ini memang sangat apik. Pengunjung bisa melihat luasnya cakrawala, dengan batas laut dan langit serta deretan bukit yang menjadi "pagar" membentang dari utara ke selatan. Lokasi Bukit Hud ini sangat cocok untuk melihat sunset dan sunrise karena tempatnya sangat luas dan tak ada yang menghalangi pemandangan. Di sini pengunjung juga berfoto selfie di gardu pandang yang belum lama dibuat oleh pengelola yang berbentuk kupu kupu. Di atas gardu pandang bukit Hud, pengunjung bisa berfoto dan seolah olah terbang di atas kupu kupu. Pokoknya, Bukit Hud ini menjadi lokasi wajib yang harus  dikunjungi jika mampir ke Kebumen.


Lokasi Bukit Hud/Uhud
Lokasi Bukit Hud ini sangat mudah ditemukan karena letaknya tak jauh dari Pantai Karangbolong. Tepatnya, Bukit Hud terletak di Desa Karangbolong, Kecamatan Buayan. Dari pintu masuk Pantai Karangbolong, sebelum Loket penarikan retribusi, ada jalan masuk kecil ke kanan(sudah ada plang penunjuk). Ikuti saja jalan tersebut dan naik ke atas bukit.

Rute Menuju Bukit Hud Karangbolong
Untuk menuju Bukit Hud dari arah timur Jogja, Kutoarjo, dan Kebumen Timur rutenya cukup mudah yaitu melalui Jalan Deandles ikuti terus sampai menemukan plang penunjuk Pantai Suwuk/Karangbolong. Ikuti terus jalan arah ke Pantai Suwuk, jika sudah melewati jembatan selanjutnya ada pertigaan ambil kiri hingga sampai Alun Alun Karangbolong, lurus sedikit ada pertigaan ambil kanan ikuti arah naik. Sedangkan yang dari arah barat menuju ke Bukit Hud bisa melalui jalur Karanganyar Petanahan kemudian belok kanan melalui Jalan Deandles. Alternatif lain rute menuju Bukit Hud bisa melalui Jalan Puring tembus ke Jalan Diponegoro dan ikuti plang ke arah Pantai Karangbolong.


Harga Tiket Masuk Bukit Hud
Untuk masuk ke lokasi wisata Bukit Hud pengunjung hanya perlu membayar retribusi sebesar Rp. 2.000 untuk anak anak dan Dewasa Rp. 4.000. Sedangkan untuk biaya parkirnya Rp. 2.000 sepeda motor, Rp. 5.000 untuk mobil, dan Rp. 10.000 untuk mini bus dan bus.
Fasilitas di bukit Hud ini memang masih perlu dikembangkan. Saat ini baru ada bangku bangku untuk beristirahat, gardu pandang, MCK, dan lahan parkir yang cukup luas.

Tidak ada komentar:

Terima kasih telah memberi masukan dengan sopan.

Diberdayakan oleh Blogger.